Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan tidak mau berkomentar banyak mengenai reklamasi. Menurutnya, semua akan dijelaskan setelah pelantikan.
"Nanti (setelah pelantikan), semua saya jelaskan langkah-langkah yang sudah kita buat di semua program," ujar Anies di Jalan Tirtayasa II, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (13/10/2017).
Namun Anies menegaskan sikapnya soal reklamasi Teluk Jakarta tetap sama seperti saat kampanye Pilgub DKI. Saat kampanye, Anies kerap menegaskan sikapnya menolak reklamasi Teluk Jakarta.
Baca juga : Ini Catatan Kelam Kebrutalan Satpam USU Selama 13 Tahun Terakhir
"Kalau ada yang tanya sikap kita adalah yang tertulis dalam kampanye," kata Anies.
Seperti diketahui, Menko Kemaritiman Luhut B Panjaitan mencabut moratorium pembangunan 17 pulau reklamasi di Teluk Jakarta. Pencabutan moratorium itu dilakukan sepekan sebelum Gubernur DKI terpilih, Anies Baswedan, dilantik.
"Saya sudah tanda tangani (pencabutan moratorium) pada hari Kamis karena semua ketentuan yang berlaku dari semua kementerian dan lembaga yang terlibat itu tidak ada masalah," kata Luhut di kantor Kemenko Kemaritiman, Senin (9/10).
Baca juga : Jokowi Optimis Bandara Silangit Go Internasional
Sumber : Anies : Sikap Kita Sama Saat Kampanye, Tolak Reklamasi
Tag :
Smart Detox Synergy
Home Decoration Ideas
Home Furniture Decoration Ideas
Home Decoration Gallery
Best Home Decoration Interior
EmoticonEmoticon